Di zaman saat teknologi berkembang dengan sangat pesat, belajar dengan fokus bisa menjadi tantangan yang sangat sulit karena berbagai gadget di sekitar kita bisa membuat kita kehilangan fokus. Memang berbagai jenis gadget bisa sangat berguna sebagai media pembelajaran. Namun, salah penggunaan justru bisa membuat kita kehilangan fokus saat belajar.
Sebenarnya fokus merupakan salah satu kunci yang sangat penting agar semua ilmu bisa terserap hingga akhirnya bisa dipraktekkan dan berguna dalam kehidupan. Karena itu, fokus dalam belajar sangat penting. Jika anda ingin meningkatkan fokus dalam belajar, maka anda bisa mencoba beberapa cara berikut ini:
1. Mengatur Jadwal
Agar anda bisa memiliki fokus yang konsisten setiap kali belajar, anda juga harus memiliki jadwal yang konsisten pula untuk memulai pembelajaran. Dengan mengatur jadwal yang jelas untuk belajar dan konsisten menerapkan waktu tersebut, maka secara tidak sadar anda juga sudah mengatur dan memberi tahu otak kalau anda akan belajar pada jadwal tersebut. Secara tidak sadar, otak juga akan mengikuti untuk fokus pada jadwal tersebut.
Hal ini juga didukung oleh penelitian yang diterbitkan oleh Educational Psychology yang menemukan bahwa menerapkan waktu pembelajaran yang jelas dan terstruktur akan membuat kualitas belajar menjadi lebih baik serta bisa meredam tingkat stress selama proses pembelajaran berlangsung.
Maka dari itu, langkah pertama agar anda bisa fokus dalam belajar adalah memberi tahu otak anda kalau anda ingin belajar pada jam tertentu dengan cara mengatur jadwal belajar terlebih dahulu dan terapkan jadwal belajar tersebut secara konsisten setiap harinya.
2. Tetapkan Tujuan Jelas
Memiliki tujuan yang jelas sangat penting agar anda memiliki motivasi dalam setiap proses untuk mencapai tujuan tersebut. Seorang psikolog bernama Dr. Edwin Locke mengungkapkan di dalam bukunya yang berjudul “A Theory of Goal Setting & Task Performance” juga menyebutkan hal yang sama. Dr. Edwin Locke mengungkapkan bahwa menetapkan tujuan yang jelas akan membantu anda termotivasi dalam belajar. Bukan hanya termotivasi saja. Namun, prestasi belajar juga akan meningkat.
Dengan menetapkan tujuan yang jelas, anda akan mengetahui apa saja hal yang harus anda pelajari pada hari itu dan metode apa yang harus anda lakukan. Setelah tujuan tersebut tercapai, anda bisa segera istirahat dengan tenang sehingga pikiran juga bisa lebih tenang. Tujuan yang jelas juga membantu otak sangat fokus dalam belajar hingga tujuan tersebut tercapai.
3. Gunakan Teknik Pembelajaran yang Efektif
Agar bisa memiliki fokus yang sangat tinggi saat belajar, belajar bisa berjalan dengan lancar, proses pembelajaran bisa berjalan efektif, dan belajar menjadi menyenangkan serta tidak melelahkan, tentu saja anda harus memiliki teknik pembelajaran yang efektif. Sebenarnya ada banyak sekali teknik pembelajaran efektif yang bisa anda terapkan untuk bisa mencapai fokus yang tinggi.
Salah satu teknik yang cukup populer untuk diterapkan selama proses belajar adalah teknik podomoro, sebuah teknik ketika anda belajar selama 25 menit tanpa gangguan sama sekali dan beristirahat selama 5 menit.
Ulangi langkah tersebut hingga anda selesai belajar atau bekerja. Menurut sebuah studi yang diterbitkan oleh Frontiers in Psychology, teknik yang satu ini dapat meningkatkan kinerja kognitif, meningkatkan fokus, serta membuat produktivitas jauh meningkat.
Namun, masih banyak teknik pembelajaran lainnya yang bisa anda terapkan. Hal yang perlu anda lakukan adalah menerapkan teknik pembelajaran yang paling sesuai dengan anda sehingga bisa berjalan dengan efektif dan efisien serta meningkatkan fokus selama proses belajar berlangsung.
4. Istirahat yang Cukup
Kita akan sangat sulit mencapai tingkat fokus yang diinginkan ketika otak atau tubuh merasa sangat lelah. Meski anda mencoba memaksakan diri, fokus belajar tidak akan mudah tercapai sehingga membuat proses belajar juga tidak berjalan dengan efektif dan efisien. Kurangnya istirahat membuat otak kesulitan menyerap informasi yang baru anda pelajari sehingga membuat anda kesulitan dalam memahami pelajaran tersebut.
Menurut penelitian yang diterbitkan oleh Cognition Journal, mengungkapkan bahwa istirahat akan sangat membantu mempertahankan fokus serta produktivitas selama belajar. Selain itu, istirahat yang dilakukan selama proses belajar juga akan membantu otak mengingat informasi dalam jangka waktu yang sangat panjang. Maka dari itu, banyak yang mengatakan kalau teknik podomoro menjadi salah satu teknik belajar yang cukup efektif.
5. Minum Coklat Panas
Apakah anda percaya kalau beberapa jenis minuman bisa membantu fokus anda dalam belajar? Beberapa minuman yang mengandung kafein memang bisa meningkatkan fokus selama bekerja atau belajar sehingga membuat proses belajar menjadi lebih efektif dan membuat anda mengingat dengan lebih cepat. Namun, tidak semua orang bisa minum kafein dengan nyaman.
Jika anda tidak bisa mengonsumsi minuman yang mengandung kafein kuat, maka sebagai gantinya anda bisa konsumsi minuman yang mengandung flavonoid. Minuman yang mengandung flavonoid bisa meningkatkan aliran darah ke otak sehingga meningkatkan fokus dan fungsi kognitif. Hal ini juga diungkapkan dalam penelitian yang dilakukan oleh Frontiers in Pharmacology.
Salah satu minuman yang mengandung flavonoid adalah dark coklat. Penelitian yang sama juga menemukan bahwa minum coklat panas tanpa tambahan gula berlebih akan membantu fokus saat belajar.
Salah satu produk minuman coklat panas yang tidak mengandung gula berlebih adalah Cokelatin Dark Coklat. Cokelatin Dark Coklat terbuat dari biji kakao asli, hingga 80% komposisinya.
6. Selangi Relaksasi
Proses belajar bisa menjadi salah satu proses yang cukup melelahkan, terutama bagi otak. Bahkan beberapa bagian tubuh bisa menjadi tegang ketika anda belajar. Maka dari itu, selangi proses belajar dengan istirahat dan relaksasi. Ada banyak teknik relaksasi sederhana yang bisa anda lakukan untuk menjaga fokus anda agar proses belajar bisa berjalan dengan lancar.
Beberapa teknik relaksasi mudah yang bisa anda lakukan pada sela waktu belajar adalah mengatur nafas dengan lebih baik dan melakukan meditasi. Meditasi sendiri memang memberikan dampak yang sangat baik terhadap fokus dan konsentrasi.
7. Variasi Metode Belajar
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya kalau ada banyak sekali metode belajar yang bisa anda terapkan selama proses belajar berlangsung. Menggunakan berbagai metode belajar memiliki banyak sekali tujuan selain mempertahankan fokus, seperti mencegah kejenuhan dan meningkatkan daya serap informasi.
Anda bisa menggunakan berbagai metode belajar, seperti mencatat, merekam, membuat berbagai visualisasi. Namun, pastikan anda mengerti metode belajar yang anda gunakan dan metode tersebut memang efektif sehingga membuat anda lebih mudah mengerti selama proses belajar berlangsung.
Itulah berbagai cara yang bisa anda lakukan untuk meningkatkan fokus belajar dengan mudah. Sebenarnya memang ada banyak cara yang bisa anda lakukan agar bisa tetap fokus selama belajar. Jangan lupa juga minum Cokelatin Dark Coklat selama proses belajar berlangsung.